Lowongan Direktur RSU HKBP Balige
Revisi Pengumuman Lowongan

Keterangan Gambar : Rapat Perdana Yayasan Kesehatan HKBP
Rumah Sakit HKBP Balige membuka lowongan bagi Warga Jemaat HKBP untuk menjadi Direktur Rumah Sakit.
I. Persyaratan
A.Syarat Umum
- Anggota jemaat HKBP dibuktikan dengan surat keterangan anggota jemaat
- Usia minimal 35 tahun dan maksimal 61 tahun
- Bersedia tinggal di Balige selama menjabat direktur
- Jujur dan memiliki integritas kepribadian yang tinggi
- Mempunyai kemampuan memimpin rumah sakit
- Mempunyai visi untuk pengembangan rumah sakit
- Tidak sedang menjalani sanksi menurut Ruhut Parmahanion Paminsangon (RPP) HKBP
- Tidak pernah tersangkut dengan tindak pidana, baik sebagai tersangka, terdakwa, atau terpidana
- Tidak pernah menjadi pengurus suatu badan hukum yang dinyatakan pailit oleh keputusan pengadilan
- Sehat jasmani dan rohani
B. Syarat Khusus
- Dokter atau dokter gigi
- Lulusan S-2, diutamakan dari bidang manajemen perumahsakitan: MARS, MMR, MKes, atau yang setara
- Mempunyai kemampuan dan keahlian di bidang perumahsakitan
- Berpengalaman dalam memimpin rumah sakit atau pernah menjadi anggota direksi (direktur atau wakil direktur atau jabatan satu tingkat di bawah direktur) rumah sakit minimal 1 tahun
- Tidak menjabat jabatan struktur di instansi pemerintah atau perusahaan swasta
- Tidak terikat perjanjian kerja dengan instansi tertentu (menyatakan bersedia mundur dari pekerjaannya jika terpilih jadi direktur)
- Bukan PNS atau PNS yang mendapat surat tugas dari pimpinannya
- Sanggup bekerja sebagai tenaga penuh waktu (full timer) dengan membuat surat pernyataan di atas kertas bermaterai
- Mulai aktif bekerja tanggal 01 April 2021
C. Menyampaikan Visi Misi pribadi peminat/pelamar.
II. Lamaran dikirim ke alamat email hkbpyankes@gmail.com atau antar langsung ke Kantor Yayasan Kesehatan HKBP paling lambat tanggal 24 Februari 2021
III. Tanggal 25-27 Februari 2021 dilakukan seleksi berkas pelamar
IV. Tanggal 28 Februari 2021 adalah pengumuman peserta calon Direktur RSU HKBP Balige
V. Tanggal 02 Maret 2021 dilakukan fit & proper test kepada calon Direktur RSU HKBP Balige
VI. Kemaslahatan dan hal-hal terkait lainnya akan disampaikan saat interview atau proses lanjutan.
Alamat: Jl. Gereja No. 17 Balige - Toba Samosir 22314










